Implementasi Pendidikan Akhlak Melalui Kegiatan Outbound di SMP Negeri 1 Wedung Tahun Ajaran 2019/2020

Ningsih, Sri (2020) Implementasi Pendidikan Akhlak Melalui Kegiatan Outbound di SMP Negeri 1 Wedung Tahun Ajaran 2019/2020. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (882kB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (119kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (202kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (322kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (499kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (174kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (408kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (244kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (265kB)

Abstract

Skripsi ini membahas mengenai implememntasi pendidikan akhlak melalui kegiatan outbound di SMP Negeri 1 Wedung tahun ajaran 2019/2020. Peneliti tertarik untuk meneliti masalah tersebut karena dalam realitanya pendidikan akhlak sangat diperlukan bagi kalangan peserta didik. Berdasarkan penjelasan pendidikan akhlak merupakan usaha sadar dalam menerapkan nilai-nilai pendidikan kepada peserta didik untuk mengarahkan hal positif hingga mewujudkan akhlak dan karakter yang baik. Tujuan Penelitian ini adalah:(1) Untuk mendapatkan deskripsi mendalam tentang problematika implementasi pendidikan akhlak melalui kegiatan outbound di SMP Negeri 1 Wedung. (2) Untuk menjelaskan hambatan yang dialami dalam implementasi pendidikan akhlak melalui kegiatan outbound di SMP Negeri 1 Wedung. (3) Untuk mengetahui hasil proses dalam implementasi pendidikan akhlak melalui kegiatan outbound di SMP Negeri 1 Wedung. Jenis penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian lapangan (field research) yaitu penulis terjun langsung ke SMP Negeri 1 Wedung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi. Subyek penelitian ini adalah kepala madrasah, guru pendidikan agama islam (PAI), peserta didik. Hasil penelitian ini menunjukan implementasi pendidikan akhlak melalui kegiatan outbound di SMP Negeri 1 Wedung tahun ajaran 2019/2020 sangatlah tepat untuk diterapkan dalam pembelajaran di alam terbuka. Selain peserta didik lebih mudah dalam menangkap penyampaian dari pendidik, siswa juga lebih luas dalam bereksplorasi. Dengan diterapkannya sistem pembelajaran yang dilakukan diluar kelas, tentu mengurangi pembelajaran yang bersifat monoton. Dalam pendidikan akhlak ini, mempunyai beberapa aspek positif salah satunya adalah mempelajari pengetahuan di alam terbuka secara langsung yang dijadikan sebagai sarana laboratorium serta sumber pengalaman yang nantinya suatu saat akan meningkatkan potensi anak menjadi lebih baik dan selain itu juga akan membentuk akhlak siswanya menjadi yang lebih santun.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Peserta didik, Pendidik, Sekolah, Outbound, Pendidikan Akhlak
Subjects: Akhlak dan Tasawuf > Akhlak
Filsafat, Dakwah, Pendidikan dan Pembaharuan Islam > Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 18 Jun 2021 07:02
Last Modified: 18 Jun 2021 07:02
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/4438

Actions (login required)

View Item View Item