Peran Kegiatan Keagamaan Dalam Meningkatkan Sikap Spiritual Siswa (Studi Kasus: Sekolah Kejuruan Tata Busana Berbasis Nilai-nilai Islam SMK NU Banat Kudus)

Narta, Rizka Mulia (2020) Peran Kegiatan Keagamaan Dalam Meningkatkan Sikap Spiritual Siswa (Studi Kasus: Sekolah Kejuruan Tata Busana Berbasis Nilai-nilai Islam SMK NU Banat Kudus). Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. BAGIAN DEPAN.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (266kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (271kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (461kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (978kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (381kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (905kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (412kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (446kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui peran Kegiatan Keagamaan dalam meningkatkan sikap spiritual siswi di SMK NU Banat. Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian ini menggunakan jenis penelitian lapangan atau field research dengan pendekatan kualitatif. Sumber data dari penelitian ini diperoleh dari sumber data primer dan sumber data sekunder. Subyek penelitian ini adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah bagian kurikulum, guru mata pelajaran pendidikan agama Islam (PAI), guru bimbingan konseling (BK), dan peserta didik. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, serta dokumentasi. Wawancara dilakukan dengan kepala sekolah, waka kurikulum, guru PAI, guru BK, dan peserta didik Observasi dengan pengamatan secara langsung pada kegiatan keagamaan di SMK NU Banat Kudus. Dan dokumentasi baik foto maupun data tentang proses kegiatan keagamaan yang diperoleh dari guru PAI. Kemudian dianalisis dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan objek keabsahan data menggunakan beberapa cara yakni meningkatkan ketekunan, triangulasi, dan juga menggunakan bahan referensi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran Kegiatan Keagamaan dalam meningkatkan sikap spiritual siswa terbagi dalam tiga program yaitu harian, bulanan, dan tahunan. Adanya peningkatan sikap spiritual khususnya terkait dalam meningkatakan iman peserta didik selalu menerapakan kegiatan keagamaan dalam kehidupan sehari-hari. Adanya peningkatan takwa peserta didik menjadi berhati-hati dalam bertingkah laku, berpakaian sesuai syariat Islam, dan dalam berhubungan dengan Allah, manusia, serta lingkungannya. Adanya peningkatan syukur peserta didik menjadi semakin dekat dengan Allah setelah mendapatkan suatu keberhasilan yang dapat dibuktikan dengan selalu melaksanakan kegiatan keagamaan baik di lingkungan sekolah maupun di luar lingkungan sekolah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Peran Kegiatan Keagamaan, Sikap Spiritual.
Subjects: Filsafat, Dakwah, Pendidikan dan Pembaharuan Islam > Pendidikan Islam
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Agama Islam (PAI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 05 Jul 2021 04:29
Last Modified: 05 Jul 2021 04:29
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/4712

Actions (login required)

View Item View Item