IMPLEMENTASI RELIGIOUS CULTURE IN SCHOOL DALAM UPAYA PEMBENTUKAN KARAKTER PESERTA DIDIK DI SD UT BUMI KARTINI JEPARA

Mardliyah, Siti (0002) IMPLEMENTASI RELIGIOUS CULTURE IN SCHOOL DALAM UPAYA PEMBENTUKAN KARAKTER PESERTA DIDIK DI SD UT BUMI KARTINI JEPARA. Masters thesis, STAIN Kudus.

[img] Text
FILE 2 ABSTRAK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 3 DAFTAR ISI.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 4 BAB I.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 5 BAB II.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 6 BAB III.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 7 BAB IV.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 8 BAB V.pdf

Download (2MB)
[img] Text
FILE 9 Daftar Pustaka.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bermaksud ingin mengetahui secara langsung implementasi religious culture in school dalam upaya pembentukan karakter peserta didik di SD UT Bumi Kartini Jepara. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana implementasi religious culture in school di SD UT Bumi Kartini Jepara? 2) Apa keterkaitan antara impelementasi religious culture in school dengan pembentukan karakter peserta didik di SD UT Bumi Kartini Jepara? 3) Apa faktor pendukung dan penghambat dalam implementasi religious culture in school di SD UT Bumi Kartini Jepara? Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, yaitu metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah, di mana peneliti adalah sebagai instrumen kunci. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dokumentasi dan trianggulasi (gabungan). Metode analisis data menggunakan analisis data Miles and Huberman dengan tiga langkah, yaitu reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Adapun lokasi penelitiannya adalah di SD UT Bumi Kartini Jepara. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pertama, implementasi religious culture in school peserta didik di SD UT Bumi Kartini Jepara meliputi : a) perencanaan, melalui tiga langkah; penetapan kebijakan sekolah tentang budaya sekolah religius yang telah disepakati oleh seluruh komponen sekolah, perumusan program kegiatan sebagai bentuk penerapan religious culture in school, sosialisasi b)pelaksanaan, melalui empat langkah, yaitu sekolah menetapkan beberapa strategi dalam menerapkan religious culture in school, partisipasi semua warga sekolah, sekolah bekerjasama dengan orang tua dalam mengawasi peserta didik selama berada di luar sekolah, pembiasaan kegiatan harian, mingguan, dan tahunan. c) monitoring dan evaluasi dilakukan untuk semua komponen sekolah yang terlibat, baik kepala sekolah, guru, peserta didik serta sarana sekolah dalam penerapan religious culture in school. Kedua, adanya keterkaitan implementasi religious culture in school dengan pembentukan karakter yang dibuktikan dengan karakter yang terbentuk pada peserta didik seperti religius, sopan santun, mandiri, disiplin, jujur, gemar membaca, kerja keras, tanggung jawab, peduli lingkungan dan peduli sosial. Ketiga, faktor pendukung dalam implementasi religious culture in school meliputi: a) Kompetensi guru dalam pengetahuan agama b). Kerjasama semua komponen sekolah dalam implementasi religious culture in school. c) Kerjasama pihak sekolah dengan orang tua melalui kegiatan monitoring. d) keteladanan kepala sekolah dan guru. Faktor penghambat meliputi: a).Mushalla dan aula sekolah yang belum disediakan. b). Sebagian kecil dari guru kurang maksimal dalam melakukan pengawasan terhadap peserta didik.c). Kurangnya pengawasan orang tua terhadap sebagian peserta didik d). Peserta didik yang tidak tertib ketika kegiatan berlangsung.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Religious Culture; School; Pembentukan Karakter
Subjects: Akhlak dan Tasawuf > Akhlak
Filsafat, Dakwah, Pendidikan dan Pembaharuan Islam > Pendidikan Islam
300 Ilmu-Ilmu Sosial > Kebudayaan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Siswa, Peserta Didik
Divisions: Pascasarjana > Manajemen Pendidikan Islam (MPI)
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 18 Feb 2017 02:41
Last Modified: 18 Feb 2017 02:41
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/604

Actions (login required)

View Item View Item