Pengaruh Dissatisfaction, Variety Seeking, dan WOM terhadap Brand Switching Jasa Pengiriman Lain ke J&T Express pada Mahasiswa FEBI IAIN Kudus

Aisy, Rohadatul (2022) Pengaruh Dissatisfaction, Variety Seeking, dan WOM terhadap Brand Switching Jasa Pengiriman Lain ke J&T Express pada Mahasiswa FEBI IAIN Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (366kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (374kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (532kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (718kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (755kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (794kB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (269kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (333kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji sejauh mana pengaruh dissatisfaction, variety seeking, dan WOM terhadap brand switching jasa pengiriman lain ke J&T Express pada mahasiswa FEBI IAIN Kudus. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian field research (penelitian lapangan) dengan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Populasi pada penelitian ini adalah mahasiswa FEBI IAIN Kudus 2017, 2018 yang pernah atau sedang menggunakan jasa pengiriman J&T Express. sedangkan teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel menggunakan teknik Probability sampling dengan simple random sampling, sehingga didapatkan sampel 94 responden. Dan Teknik yang digunakan untuk menguji data dalam penelitian ini yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, dan untuk teknik analisis datanya meliputi analisis regresi linier berganda, uji t (parsial), uji f (simultan), dan koefisien determinasi R2 dengan menggunakan SPSS versi 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pertama, variabel dissatisfaction memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap brand switching jasa pengiriman lain ke J&T Express pada mahasiswa FEBI IAIN Kudus. Nilai Thitung sebesar 2,813 lebih besar dari Ttabel sebesar 1,986. Menurut hasil dari uji koefisien regresi, variabel dissatisfaction memiliki nilai sebesar 0,208. Kedua, variabel variety seeking memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap brand switching jasa pengiriman lain ke J&T Express pada mahasiswa FEBI IAIN Kudus. Nilai Thitung sebesar 2,523 lebih besar dari Ttabel sebesar 1,986 Menurut hasil dari uji koefisien regresi, variabel variety seeking memiliki nilai sebesar 0,272. Ketiga, variabel word of mouth memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap brand switching jasa pengiriman lain ke J&T Express pada mahasiswa FEBI IAIN Kudus.Nilai Thitung sebesar 4,073 lebih besar dari Ttabel sebesar 1,986. Menurut hasil dari uji koefisien regresi, variabel word of mouth memiliki nilai sebesar 0,430 . Keempat, diperoleh nilai Fhitung = 21,200 lebih besar dari Ftabel= 2,70, dan nilai signifikansinya adalah 0,000 lebih kecil daripada 0,05. Untuk itu, secara simultan dissatisfaction, variety seeking dan wom berpengaruh signifikan terhadap brand switching jasa pengiriman lain ke J&T Express pada mahasiswa FEBI IAIN Kudus.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: dissatisfaction, variety seeking, WOM, dan brand switching
Subjects: 600 Ilmu Terapan/Teknologi > Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi
Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi

600 Ilmu Terapan/Teknologi > Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi > Manajemen Pemasaran
Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi > Manajemen Pemasaran
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Bisnis Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 23 Dec 2022 03:35
Last Modified: 23 Dec 2022 03:35
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/8001

Actions (login required)

View Item View Item