Nisa, Kholifatun (2022) Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Analitis Siswa pada Pelajaran Ips Kelas VIII di SMP 3 Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.
Text
1. COVER.pdf Download (763kB) |
|
Text
2. ABSTRAK.pdf Download (269kB) |
|
Text
3. DAFTAR ISI.pdf Download (292kB) |
|
Text
4. BAB I.pdf Download (427kB) |
|
Text
5. BAB II.pdf Download (447kB) |
|
Text
6. BAB III.pdf Download (422kB) |
|
Text
7. BAB IV.pdf Download (482kB) |
|
Text
8. BAB V.pdf Download (342kB) |
|
Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (407kB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dalam meningkatkan kemampuan berpikir analitis pada pelajaran IPS Kelas VIII di SMP 3 Kudus. Penelitian ini dilakukan saat peneliti melihat pembelajaran IPS kurang maksimal dan terdapat permasalahan. Permasalahan pertama, sulitnya siswa melakukan pemecahan masalah dalam hal menghafal materi pembelajaran IPS dan memahaminya. Permasalahan kedua siswa sulit menjawab pertanyaan dari guru yang bersifat individual, hal ini akan menyulitkan siswa apabila sedang diadakannya kuis atau ujian. Adanya permasalahan pada pembelajaran IPS tersebut mendukung peneliti untuk meneliti lebih lanjut tentang hal tersebut.Dalam melakukan penelitian ini terdapat 3 informan atau narasumber sebagai subjek penelitian, yaitu satu guru yang mengajar mata pelajaran IPS di SMP 3 Kudus, dan dua siswa kelas VIII SMP 3 Kudus. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini meliputi observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian yang diperoleh dari penelitian ini yaitu, pelaksanaan Problem Based Learning dapat meningkatkan kemampuan berpikir analitis siswa dengan langkah-langkah guru menjelaskan tujuan pembelajaran, guru menetapkan tema, guru mendorong siswa untuk mengumpulkan informasi yang benar, guru membantu siswa merencanakan dan mempersiapkan pekerjaan terkait tugas, serta guru membantu siswa untuk mengevaluasi. Hal ini dibuktikan juga dengan pengelolaan pelaksanaan pembelajaran dengan baik, proses komunikatif, respon siswa yang aktif pada pembelajaran, dan terdapat hasil pembelajaran yang efektif. Terdapat kendala terhadap model pembelajaran Problem Based Learning (PBL), sebagian siswa yang kurang fokus pada materi dikarenakan beberapa siswa mengobrol sendiri dan tidak fokus pada moderator, serta terkadang kelompok mudah didominasi oleh satu atauddua anggota yanggselanjutnya bisa mempengaruhippendapat kelompok.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Model Pembelajaran, Problem Based Learning, Berpikir Analitis | ||||||
Subjects: | 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar | ||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Tadris IPS | ||||||
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus | ||||||
Date Deposited: | 14 Apr 2023 03:21 | ||||||
Last Modified: | 14 Apr 2023 03:21 | ||||||
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/9728 |
Actions (login required)
View Item |