Nikmah, Nor Khafidhotun (2021) Pengaruh Komitmen Agama, Kualitas Pelayanan dan Atribut Produk Islami terhadap Loyalitas Nasabah di KSPPS BMT Al-Hikmah Semesta cabang Pecangaan. Undergraduate thesis, IAIN Kudus.
Text
1. COVER-KATA PENGANTAR.pdf Download (634kB) |
|
Text
2. ABSTRAK.pdf Download (275kB) |
|
Text
3. DAFTAR ISI.pdf Download (281kB) |
|
Text
4. BAB I.pdf Download (573kB) |
|
Text
5. BAB II.pdf Download (639kB) |
|
Text
6. BAB III.pdf Download (620kB) |
|
Text
7. BAB IV.pdf Download (971kB) |
|
Text
8. BAB V.pdf Download (366kB) |
|
Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (392kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komitmen agama, kualitas pelayanan dan atribut produk islami terhadap loyalitas nasabah di KSPPS BMT Al-Hikmah Semesta cabang Pecangaan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Field Research dan pendekatan kuantitatif. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah Simple random sampling. Sampel berjumlah 96 responden nasabah di KSPPS BMT Al-Hikmah Semesta cabang Pecangaan. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis regresi linier berganda, uji f, uji t serta koefisien determinasi. Data diolah dengan bantuan SPSS versi 19.0. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui Secara simultan bahwa komitmen agama, kualitas pelayanan dan atribut produk islami berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah di KSPPS BMT Al-Hikmah Semesta cabang Pecangaan dibuktikan dengan hasil uji nilai fhitung 33,519 lebih besar dari ftabel 2,704 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 dimana nilai tersebut lebih kecil dari taraf signifikansi 0,05. Secara parsial variabel komitmen agama berpengaruh terhadap loyalitas nasabah di KSPPS BMT Al-Hikmah Semesta cabang Pecangaan ditunjukkan dengan nilai thitung sebesar 3,316 lebih besar dari ttabel yaitu 1,986 dengan signifikansi 0,001 lebih kecil dari 0,05. Kualitas pelayanan berpengaruh terhadap loyalitas nasabah di KSPPS BMT Al-Hikmah Semesta cabang Pecangaan ditunjukkan dengan nilai thitung sebesar 4,520 lebih besar dari ttabel yaitu 1,986 dengan signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05. Atribut produk islami berpengaruh terhadap loyalitas nasabah di KSPPS BMT Al-Hikmah Semesta cabang Pecangaan ditunjukkan dengan nilai thitung sebesar 4,018 lebih besar dari ttabel yaitu 1,986 dengan signifikansi 0,000 lebih kecil dari 0,05
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Komitmen Agama, Kualitas Pelayanan, Atribut Produk Islami, Loyalitas Nasabah |
Subjects: | Sosial dan Budaya Islam > Ekonomi Islam 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 330 Ekonomi, Perekonomian > Koperasi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus |
Date Deposited: | 02 Nov 2021 07:19 |
Last Modified: | 02 Nov 2021 07:19 |
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/5623 |
Actions (login required)
View Item |