Pengembangan E-Modul Matematika Berpendekatan Realistic Mathematic Education Berbasis Teori Multiple Intelligences Pada Materi Aritmetika Sosial

Hikam, Najib Iqom El (2023) Pengembangan E-Modul Matematika Berpendekatan Realistic Mathematic Education Berbasis Teori Multiple Intelligences Pada Materi Aritmetika Sosial. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2. ABSTRAK.pdf

Download (65kB)
[img] Text
3. DAFTAR ISI.pdf

Download (256kB)
[img] Text
4. BAB I.pdf

Download (627kB)
[img] Text
5. BAB II.pdf

Download (732kB)
[img] Text
6. BAB III.pdf

Download (760kB)
[img] Text
7. BAB IV.pdf

Download (3MB)
[img] Text
8. BAB V.pdf

Download (654kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (564kB)

Abstract

Dalam pembelajaran matematika sering ditemui adanya siswa yang kurang tertarik mengikuti dan kesulitan dalam menerima materi yang diajarkan karena cara penyajiannya kurang sesuai dengan kematangan siswa, sehingga menjadikan kegiatan pembelajaran matematika tidak bermakna dan hasilnya pun kurang memuaskan. Pengembangan e-modul matematika berpendekatan realistic mathematic education (RME) berbasis teori multiple intelligences dapat digunakan menjadi salah satu solusi agar pembelajaran matematika lebih bermakna karena disajikan secara realistic dan termuat berbagai macam kecerdasan majemuk yang dimiliki oleh siswa. Tujuan dari penelitian ini yaitu 1) untuk mengetahui kelayakan e-modul matematika berbasis RME berbasis teori multiple intelligences pada materi aritmetika sosial, 2) untuk mengetahui kepraktisan e-modul matematika berbasis RME berbasis teori multiple intelligences pada materi aritmetika sosial. Penelitian ini menggunakan jenis RnD dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Instrumen pengumpulan data yaitu wawancara, lembar validasi, dan angket. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa MTs NU Miftahul Huda 02 Dawe Kudus. Adapun sampelnya adalah siswa kelas 7, 8, dan 9 MTs NU Miftahul Huda 02 Dawe Kudus yang diambil melalui teknik purposive sampling. Adapun analisis data yaitu menggunakan analisis kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menyatakan bahwa, 1) e-modul matematika ini diuji kelayakannya oleh tim ahli yang terdiri dari 2 ahli materi dan 2 ahli media. Pada uji kelayakan ahli materi mendapatkan nilai sebesar 83,67% dengan kriteria sangat layak. Pada ahli media memeperoleh nilai sebesar 99,63% dengan kriteria sangat layak. 2) Kemudian, untuk mengetahui kepraktisan e-modul matematika maka dilakukan uji coba produk di kelompok kecil dan kelompok besar. Pada kelompok kecil yang terdiri dari 10 siswa memperoleh nilai sebesar 92,13% dengan kriteria sangat praktis. Pada kelompok besar diikuti oleh 40 siswa mendapatkan nilai sebesar 94,43% dengan kriteria sangat praktis. Maka dapat disimpulkan bahwa kepraktisan e-modul matematika berpendekatan RME berbasis teori multiple intelligences pada materi aritmetika sosial layak dan praktis digunakan sebagai alternatif sumber belajar matematika.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorMalasari, Putri NurUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: E-modul Matematika, Realistic Mathematic Education, Teori Multiple Intelligences, Aritmetika Sosial
Subjects: 300 Ilmu-Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Tadris Matematika
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 19 Jun 2023 03:07
Last Modified: 19 Jun 2023 03:07
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/10334

Actions (login required)

View Item View Item