Afriani, Fernanda (2023) Analisis Strategi Meningkatkan Kinerja Karyawan Melalui Optimalisasi Motivasi Dan Disiplin Kerja Pada BMT Al Amin Kudus. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.
Text
1. COVER.pdf Download (1MB) |
|
Text
2. ABSTRAK.pdf Download (265kB) |
|
Text
3. DAFTAR ISI.pdf Download (414kB) |
|
Text
4. BAB I.pdf Download (511kB) |
|
Text
5. BAB II.pdf Download (607kB) |
|
Text
6. BAB III.pdf Download (379kB) |
|
Text
7. BAB IV.pdf Download (480kB) |
|
Text
8. BAB V.pdf Download (285kB) |
|
Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (405kB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui strategi untuk meningkatkan kinerja karyawan melalui optimalisasi motivasi dan disiplin kerja yang digunakan BMT Al Amin Kudus terhadap karyawannya. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian field research dengan pendekatan kualitatif. Sumber data diperoleh melalui data primer (berkaitan dengan subjek penelitian) dan data sekunder (berkaitan dengan literatur yang berhubungan dengan objek penelitian). Adapun objek penelitian ini adalah BMT Al Amin Kudus dan subjeknya adalah manajer dan karyawan BMT Al Amin Kudus. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, triangulasi teknik, dan triangulasi waktu. Setelah data terkumpul, data dianalisis dengan mereduksi data, penyajian, dan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi untuk meningkatkan kinerja karyawan yang digunakan oleh BMT Al Amin Kudus melalui motivasi kerja yaitu dengan melakukan briefing yang dilakukan satu bulan sekali dimana briefing dilakukan di akhir bulan, lalu memberikan tunjangan untuk karyawannya berupa BPJS Ketenagakerjaan dan Tunjangan Hari Raya (THR) Idul Fitri, serta sistem kerja secara tim yang dapat mendekatkan karyawan satu dengan lainnya. Sedangkan melalui disiplin kerja yaitu dengan disiplin waktu dimana karyawan BMT Al Amin Kudus apabila izin berangkat terlambat bisa izin langsung menghubungi manajer melalui chat WhatsApp, serta disiplin tata tertib dan berpakaian yang mana karyawan BMT Al Amin Kudus sangat patuh terhadap tata tertib yang ada di BMT Al Amin Kudus dan mereka dalam berpakaian selalu rapi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Kinerja Karyawan, Motivasi, Disiplin Kerja, Lembaga Keuangan | ||||||
Subjects: | Fiqih, Hukum Islam > Mu`alamat > Bank, termasuk Baitul Mal wat Tamwil 600 Ilmu Terapan/Teknologi > Bisnis > Manajemen > Manajemen SDM Bisnis > Manajemen > Manajemen SDM |
||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah | ||||||
Depositing User: | Perpustakaan IAIN Kudus | ||||||
Date Deposited: | 09 Dec 2023 07:45 | ||||||
Last Modified: | 09 Dec 2023 07:45 | ||||||
URI: | http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/11689 |
Actions (login required)
View Item |