PENGARUH PRODUK, PELAYANAN DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH DALAM MEMILIH PRODUK PEMBIAYAAN MUDHARABAH DI KSPPS BMT BINA UMMAT SEJAHTERA CABANG KUDUS KOTA

NI’MAH, NAFISATUN (2018) PENGARUH PRODUK, PELAYANAN DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH DALAM MEMILIH PRODUK PEMBIAYAAN MUDHARABAH DI KSPPS BMT BINA UMMAT SEJAHTERA CABANG KUDUS KOTA. Undergraduate thesis, IAIN KUDUS.

[img] Text
1. HALAMAN DEPAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text
2.ABSTRAK.pdf

Download (178kB)
[img] Text
3.DAFTAR ISI.pdf

Download (144kB)
[img] Text
4. BAB 1.pdf

Download (334kB)
[img] Text
5.BAB 2.pdf

Download (455kB)
[img] Text
6. BAB 3.pdf

Download (468kB)
[img] Text
7. BAB 4.pdf

Download (730kB)
[img] Text
8. BAB 5.pdf

Download (129kB)
[img] Text
9. DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (248kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: pertama, untuk menguji secara empiris pengaruh produk terhadap keputusan nasabah di KSPPS BMT Bina Ummat Sejahtera Cabang Kudus. Kedua, untuk menguji secara empiris pengaruh pelayanan terhadap keputusannasabah di KSPPS BMT Bina Ummat Sejahtera Cabang Kudus.Ketiga, untuk menguji secara empiris pengaruh promosi terhadap keputusannasabah di KSPPS BMT Bina Ummat Sejahtera Cabang Kudus. Penelitian ini termasuk jenis penelitian studi lapangan(field research) dengan pendekatan kuantitatif dan menggunakan instrumen penelitian berupa observasi, kuesioner dan dokumentasi. Dalam penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 85 responden dari 598 populasi. Uji validitas instrumen diperoleh dengan cara membandingkan nilai hitung korelasi dengan rtabel dengan taraf signifikansi 0,05. Sedangkan uji reliabilitas instrumen menggunakan Cronbach Alpha. Teknik analisis yang digunakan adalah uji regresi berganda pada taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Produk mempunyai pengaruh positif yang signifikan terhadap keputusan nasabah di KSPPS BMT Bina Ummat Sejahtera Cabang Kudus dengan nilai thitung> ttabel yaitu 2,908> 1,990. (2) Pelayanan mempunyai pengaruh positifyangsignifikan terhadap keputusannasabah di KSPPS BMT Bina Ummat Sejahtera Cabang Kudus dengan nilai thitung> ttabel yaitu 2,929> 1,990.(3) Promosi mempunyai pengaruh positifyangsignifikan terhadap keputusannasabah di KSPPS BMT Bina Ummat Sejahtera Cabang Kudus dengan nilai thitung> ttabel yaitu 2,892> 1,990.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Produk; Pelayanan; Promosi; Keputusan Nasabah
Subjects: Ilmu Terapan/Teknologi > Bisnis > Manajemen
Bisnis > Manajemen

Ilmu Terapan/Teknologi > Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi
Bisnis > Manajemen > Marketing, Manajemen Distribusi
Divisions: Fakultas Syariah > Ekonomi Syariah
Depositing User: Perpustakaan IAIN Kudus
Date Deposited: 21 Mar 2019 02:47
Last Modified: 22 Mar 2019 02:55
URI: http://repository.iainkudus.ac.id/id/eprint/2165

Actions (login required)

View Item View Item